spot_img

Aksi Sosial Khitan Massal PT. PLN UPB Sumbagteng

LUBUK ALUNG-Secara serentak, PT. PLN seluruh Indonesia adakan Aksi Sosial Khitan Masal 2016 pada Selasa (20/12). Kegiatan khitan massal ini adalah rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Listrik Nasional ke-71 tahun 2016. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan silaturahmi antara PLN dengan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, PT. PLN UPB Sumbagteng gandeng Dompet Dhuafa Singgalang wujudkan aksi sosial ini.
Khitan berlangsung selama dua hari di dua daerah, Lubuk Alung (20/12) dan Padang (21/12), dengan jumlah peserta 30 anak.

“Kegiatan khitan massal ini dilaksanakan sebagai bentuk bakti sosial PT. PLN bagi masyarakat, dilaksanakan secara serempak di cabang PT. PLN seluruh Indonesia dengan target 10.000 penerima manfaaat,” tutur Pimpinan LAZIS PLN UPB Sumbagteng,  Maulana Yusuf.

Manager PLN UPB Sumbagteng, Rahmad Hidayat mengimbuhkan, kegiatan Khitan Massal yang awalnya ditargetkan sebanyak 10.000 penerima manfaat ini ternyata mampu menembus angka 13.000 peserta sehingga meraih rekor MURI khitan massal pertama terbanyak Se-Indonesia.

Tidak hanya pelaksanaan khitan gratis bagi anak-anak dhuafa, namun juga dilakukan pembagian paket bingkisan dan santunan untuk para peserta khitan.

Dalam momen tersebut apresiasi dan ucapan terimakasih disampaikan secara langsung oleh Branch Manager Dompet Dhuafa Singgalang, Defri Hanas, kepada keluarga besar LAZIS PLN UPB Sumbagteng yang mengamanahkan program kepada Dompet Dhuafa Singgalang.

“Oleh karenanya keluarga anak-anak peserta khitan merasa teringankan dari beban kewajiban khitan yang biayanya bisa dibilang tak sedikit,”ucap Branch Manager Dompet Dhuafa Singgalang, Defri Hanas.

Selain itu, pihak PT PLN mengharapkan adanya agenda khitan ini tak serta merta untuk pelepas kewajiban agama, namun perlu di edukasi bagi masyarakat tentang tujuan dan manfaat khitan dari segi agama dan kesehatan.

“Amat disayangkan ketika para peserta ditnaya mengapa perlu dikhitan, mereka tak satupun tahu alasannya. Kami berharap khitan massal yang terlaksana juga dapat sekaligus menjadi sarana dakwah dan sosialisasi publik faedah dan tujuan khitan dalam Islam,” pungkas Asisten Manager PLN UPB Sumbagteng, Heriandi. (nisa)

spot_img

Related Articles

spot_img

Latest Articles