JAKARTA – Data Satuan Tugas mencatat lebih dari 192 juta penduduk Indonesia telah mendapat suntikan vaksin COVID-19 dosis pertama.
Penduduk Indonesia yang telah mendapat vaksinasi dosis pertama bertambah 168.062 orang menjadi total 192.003.490 orang.
Vaksinasi COVID-19 dosis kedua pada Minggu tercatat sudah dilakukan pada 147.858.311 orang, bertambah 577.802 orang dari hari sebelumnya.
Sementara itu, warga yang sudah mendapat tambahan dosis vaksin COVID-19 sebagai penguat tercatat bertambah 462.140 orang menjadi total 12.405.103 orang.
Pemerintah berupaya memvaksinasi 208.265.720 warga guna mewujudkan kekebalan komunal terhadap COVID-19, penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus corona tipe SARS-CoV-2, demikian Antara.
