Johor Banjir, Ribuan Orang Dievakuasi

0
380

JOHOR—Wilayah Johor, Malaysia dilanda banjir cukup parah. Sedikitnya 8.204 orang harus dievakuasi di 70 penampungan sementara. Jumlah ini meningkat hampir empat kali lipat dibanding sehari sebelumnya.

Ketua Komite Kesehatan dan Lingkungan Negara Malaysia, Datuk Ayub Rahmat mengatakan, Segamat menjadi distrik terburuk yang terdampak. Ada 6.609 orang (2.012 keluarga) yang harus dievakuasi. Di kawasan ini ada 50 pusat penampungan evakuasi.

Sementara itu, Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak melalui twitter mengatakan, pemerintah terus memantau situasi di Johor dan Pahang yang dilanda banjir. Hingga kini, belum ada laporan korban jiwa dalam bencana ini.

 

Advertisement div class="td-visible-desktop">