spot_img

Kekeringan Ekstrem Masih Terjadi di Empat Kabupaten di NTT

KUPANG – Empat kabupaten, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), masih mengalami kekeringan ekstrem, berdasarkan hasil monitoring hari tanpa hujan (HTH) yang dipantau BMKG.

Prakirawan cuaca BMKG Stasiun Lasiana untuk wilayah NTT, Hamdan Nurdin mengatakan wilayah-wilayah yang mengalami HTH dengan kategori kekeringan ekstrem (>60 hari) yaitu Kabupaten Nagekeo, Flores bagian tengah di daerah sekitar Danga.

Kemudian, Kabupaten Sumba Timur di wilayah sekitar Melolo, Temu/Kanatang, Kawangu, dan Rambangaru, Kabupaten Sabu Raijua (sekitar Daieko), serta Kabupaten Malaka (sekitar Biudukfoho).

Hamdan mengatakan, sebagaimana dikutip Antara, Kamis (22/11/2018),  peluang curah hujan dasarian III November, dia menjelaskan, berdasarkan peta prakiraan peluang curah hujan dasarian III November 2018, diketahui bahwa wilayah NTT diprakirakan memiliki peluang curah hujan 51-100 mm sebesar 60-100 persen.

 

spot_img

Related Articles

spot_img

Latest Articles