Rusia Lockdown Lagi Setelah Laporkan 32.835 Kasus Corona Dalam Sehari

0
119
Walau tren kasus-kasus baru paparan Covid-19 turun dalam beberapa pekan terakhir ini, muncul sejumlah varian baru virus corona yang bermutasi. Wapada! dan tetap Patuhi Prokes.

MOSKOW – Kasus harian corona di Rusia kembali melonjak hingga mencapai angka 32.835 kasus baru  pada Selasa (19/10/2021), berdasarkan data Universitas John Hopkins.

Gugus Tugas Covid-19 Rusia juga melaporkan penambahan kematian sebanyak 1.028 kematian pada hari yang sama, dan ini merupakan penambahan kematian tertinggi di negara itu sejak awal pandemi.

Karenanya, Presiden Rusia Vladimir Putin kembali lockdown dengan meliburkan pekerja kantoran di negara itu selama seminggu karena kasus dan jumlah kematian akibat Covid-19 kian meningkat.

“Tugas kami hari ini adalah untuk melindungi kehidupan dan kesehatan warga kami dan mengurangi konsekuensi dari infeksi berbahaya (Covid-19),” kata Putin, dikutip dari Associated Press.

 

Advertisement div class="td-visible-desktop">