JAKARTA – Urusan pekerjaan, belajar hingga keluarga seringkali tidak mudah dihadapi. Doa dimudahkan urusan sehari-hari sangat penting dihapalkan sebagai bekal melakukan kegiatan.
Manusia merasa perlu untuk mencari jalan keluar sehingga mendapatkan kemudahan menyelesaikan pekerjaan. Doa menjadi salah satu bentuk komunikasi langsung kita dengan Allah SWT.
Allah SWT memerintahkan pada manusia untuk berdoa. Berdoa merupakan bentuk komunikasi spiritual antara hamba dengan Sang Khalik.
“Berdoalah kepada-Ku, Aku akan kabulkan doa kalian. Sungguh orang-orang yang menyombongkan diri karena enggan beribadah kepada-Ku, akan dimasukkan ke dalam neraka Jahannam dalam keadaan hina dina.” (QS. Ghafir: 60).
Allah menjanjikan setiap doa yang tulus dan rendah hati akan diijabah-Nya. Namun, kita juga harus mengingat bahwa jawaban atas doa tidak selalu datang dengan bentuk yang kita harapkan, karena Allah Maha Mengetahui apa yang terbaik bagi hamba-Nya.
Berdoa bukan hanya tentang meminta, tetapi juga tentang mengakui keterbatasan kita sebagai manusia dan mengandalkan pertolongan-Nya.
Berikut ini tiga doa dimudahkan urusan sehari-hari:
1. Doa agar dimudahkan segala urusan dari Nabi Muhammad SAW
Anas bin Malik meriwayatkan Rasulullah SAW mengajarkan sebuah doa agar dipermudah segala urusan kita oleh Allah SWT, yaitu:
اللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً
Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul hazna idza syi’ta sahlaa.
Artinya: “Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali yang Engkau buat mudah. Dan engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah.”
2. Doa dimudahkan segala urusan dari Nabi Musa
Dalam Al-Quran surat Thaha ayat 25-28, Nabi Musa pernah memanjatkan doa sebagai berikut.
رَبِّ ا شْرَحْ لِيْ صَدْرِ وَيَسِّرْلِيْ أَمْرِيْ وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِيْ يَفْقَهُوْ قَوْلِيْ
Rabbish-rohli shodrii, wa yassir-lii amri, wahlul ‘uqdatammin-lisaani, yafqahu qauli.
Artinya: “Ya Tuhan, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah segala urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku, agar mereka mengerti perkataanku.”
3. Bacaan Doa Agar Mudah Rezeki
Selain doa agar dimudahkan segala urusan, berikut ini doa agar dimudahkan rezeki kita oleh Allah SWT yang bisa dipanjatkan setiap saat:
اَللّٰهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.
Artinya: “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, no. 925 dan Ahmad 6: 305, 322. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih).