Menlu Malaysia dan Jerman Bahas Rohingya

0
125

PUTRAJAYA –Menteri Luar Negeri Malaysia dan Menteri Luar Negeri Jerman melakuka pertemuan khusus dalam rangka mencari solusi permasalahan imigran gelap. Kedua negara memiliki masalah yang sama dalam menghadapi imigran gelap. Namun, keduanya sepakat, bahwa bantuan kemanusiaan harus diberikan kepada pengungsi yang mengalami kesulitan.

Pertemuan ini digelar di Berlin, ketika Menlu Malaysia Datuk Seri Anifah Aman berkunjung ke Jerman dua hari lalu. Ia diterima langsung oleh Menu Jerman Dr Frank-Walter Steinmeier.

Wisma Putra, sebutan untuk Kemenlu Malaysia, dalam sebuah pernyataan mengatakan, Anifah juga mengulas bagaimana Malaysia, Indonesia dan Thailand menangani imigran gelap, khususnya pengungsi asal Myanmar yang masuk ketiga negara secara massif bulan lalu. Demikian dilaporkan Kantor Berita Bernama yang dikutip KBK, Jumat (12/6/2015).

Selain masalah imigran gelap, kedunaya juga membahas isu perdamaian Israel-Palestina.

Advertisement div class="td-visible-desktop">

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here