Senyum Yatim di Wahana Bermain Mall Karawaci

0
208

TANGERANG – Sore itu sembari menunggu adzan magrib berkumandang, anak-anak yatim bermain di wahana permainan yang ada di Supermall Karawaci. Keceriaan terlihat saat mereka mencoba satu persatu wahana yang ada di tempat bermain tersebut.

“Surga telah menanti orang-orang yang memberikan kasih sayang kepada yatim dan dhuafa,” jelas Bobby P Manulang, Senior Manager Fundraiser Dompet Dhuafa..

Menurut Bobby, kegiatan menyantuni anak-anak yatim di Supermall Karawaci ini sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian terhadap mereka. “Dengan membuat kegiatan bersama anak-anak yatim, mata rantai kebajikan tetap dapat kita pelihara. Karena jarang-jarang juga mereka dapat menikmati wahana seperti ini,” ungkapnya.

Kegiatan yang digelar di mall yang berada di wilayah Tangerang itu juga mengajak pengunjung untuk menunaikan zakat. Untuk memudahkan pengunjung yang ingin berzakat, Dompet Dhuafa bersama Supermal Karawaci menyediakan pojok zakat di area Atrium Tengah mall tersebut.

Bobby menjelaskan, Dompet Dhuafa telah berkomitmen selama 22 tahun untuk semakin banyak bergandeng tangan dengan lembaga atau perusahaan untuk lebih peduli terhadap sesama. “Kami mengajak semua elemen baik individu ataupun koorporasi untuk sama-sama menyisihkan sebagaian hartanya untuk orang-orang yang tidak mampu,” papar Bobby, seperti dikutip KBK dari situs resmi Dompet Dhuafa.

Pada Ramadhan kali ini, untuk menarik pengunjung, Supermall Karawaci menggelar acara yang bertajuk “Beauty of Ramadhan” dengan menggandeng Dompet Dhuafa untuk menyelenggarakan program sosial. “Kami mengadakan buka bersama anak yatim sebagai penyerahan dana sosial yang disalurkan melalui Dompet Dhuafa,” jelas Pipih Tjandra, Marketing and Leasing General Manager PT. Supermal Karawaci.

Acara tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan dari artis kenamaan ibukota, Hedi Yunus. Artis yang satu ini mengaku sudah beberapa kali bergabung dalam acara yang digelar Dompet Dhuafa. “Saya beberapa tahun terakhir telah bergabung dalam event Dompet Dhuafa. Semoga Dompet Dhuafa selalu dalam keberkahan untuk berbagi bersama kaum dhuafa,” ujar Hedi. – Dompet Dhuafa/Gita

Advertisement div class="td-visible-desktop">

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here