Dua Balita Tewas Tersereti Banjir Saat Turun dari Mikrolet di Kebon Jeruk

0
245
Ilustrasi Tenggelam/ IST

JAKARTA – Dua anak balita, Bunyamin (4), dan Yusa (2), tewas terseret banjir Kali Sekretaris di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (25/2/2017) malam, ketika ia turun dari mikrolet.

Jenazah Bunyamin dan Yusa ditemukan tersangkut di kawasan jembatan Kelapa Dua, Kebon Jeruk, saat Tim SAR dibantu TNI dan warga melakukan pencarian usai mendapatkan laporan hanyutnya kedua balita tersebut.

Dandim 0503 Jakarta Barat Letkol Inf Wahyu Yudhyana menperistiwa itu bermula saat Maisah mengatakan peristiwa tragis tersebut terjadi saat Maisah (27) sang ibu bersama dengan dua anaknya yang tewas, serta anak bungsunya yang masih berumur kurang dari satu tahun turun dari mikrolet di kawasan Jalan Arteri Panjang Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Ketika melintasi jembatan di Jalan Qrisdoren 2, RT 08/10, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat yang saat itu tengah banjir besar, Maisah tak kuasa menahan gelombang air.

“Dua anaknya hanyut, sementara satu anaknya selamat karena digendong,” tutur Wahyu, kepada sindonews.

Untuk mengurangi beban korban yang ditinggalkan, Danramil mengaku telah memerintahkan anak buahnya melakukan pendampingan psikis terhadap keluarga yang korban.

Advertisement div class="td-visible-desktop">