BAGHDAD – Ledakan bom mengguncang beberapa pinggiran kota Baghdad dan menewaskan sedikitknya 35 orang serta melukai 70 orang lainnya, menurut laporan kepolisian Irak.
Serangan bom yang paling mematikan terjadi di kawasan Shaab, di sebelah utara Baghdad, pada Minggu (12/07/2015) saat seorang pria meledakkan dirinya di kawasan ramai dan menewaskan sembilan orang serta mencederai 25 lainnya.
Di hari yang sama sebuah bom mobil meledak di Kabupaten Khazimiyah yang menargetkan pos keamanan Aden, menewaskan delapan orang termasuk lima warga sipil dan melukai 23 orang lainnya.
Sementara di Kabupaten Banook enam orang tewas dan 15 lainnya terluka akibat bom mobil. Sedangkan di Kabupaten Askan sebuah bom mobil menewaskan setidaknya empat orang dan mencederai 11 lainnya di jalanan ramai saat warga sedang menunggu waktu berbuka puasa.
“Bom pinggir jalan juga menghantam kawasan Amal di Baghdad yang menewaskan dua orang dan mencederai tujuh warga lainnya,” kata laporan polisi Irak seperti diberitakan Al Jazeera, Senin (13/07/2015).
Belum ada pihak yang mengaku bertanggungjawab atas kejadian ini.