Jimmy Carter Operasi Kanker Liver

0
146

WASHINGTON – Mantan Presiden AS Jimmy Carter menyampaikan, Rabu (12/8/2015), Ia baru saja dioperasi karena penyekit liver yang dideritanya. Dia memiliki kanker yang telah menyebar ke bagian tubuh lain.

“Aku akan menata ulang semua jadwal saya, supaya dapat menjalani perawatan oleh dokter di Emory Healthcare,” kata Carter, 90, dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Carter Center, Rabu sore (12/8/2015).

Pernyataan itu juga menyampaikan, minggu depan Carter Center akan menyampaikan kepada publik seluruh fakta detail dari penyakit Carter.

Seperti dilaporkan Xinhua, Carter adalah politisi dari Partai Demokrat dan lahir Oktober 1924, menjabat sebagai presiden AS Ke-39 1977-1981, setelah mengalahkan Gerald Ford dari Partai Republik. Ia kalah dalam pemilihan ulang melawan Ronald Reagan dari Partai Republik pada tahun 1980.

Dia dianugerahi Penghargaan Nobel Perdamaian pada tahun 2002.

Advertisement div class="td-visible-desktop">

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here