SUMBAWA BARAT – Tim SAR gabungan yang terdiri dari ID Humanity-Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa bersama Basarnas dan BPBD Kabupaten Sumbawa Barat berhasil menemukan Fitra, seorang anak laki-laki berusia 6 tahun, dalam keadaan tak bernyawa setelah tenggelam di bendungan Tiu Suntuk, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (14/2/2025).
Fitra dilaporkan tenggelam sejak Rabu (12/2/2025) dan baru ditemukan pada hari ketiga pencarian. Kejadian tragis ini bermula ketika Fitra bersama tiga saudaranya sedang memancing di area genangan bendungan sekitar pukul 11.30 waktu setempat. Tiba-tiba, tebing bendungan mengalami longsor, menyebabkan Fitra terdorong dan tertimbun reruntuhan.
Kakak korban sempat berusaha menyelamatkannya, namun tebing yang curam membuat longsoran jatuh dengan cepat, sehingga upaya penyelamatan tidak berhasil.
“Bersama Basarnas dan BPBD (Kabupaten Sumbawa Barat), kami langsung melakukan upaya pencarian sejak Rabu. Pencarian dilakukan di permukaan air dengan menggunakan parahu karet, dan juga ada upaya pencarian di bawah air oleh tim penyelam,” ujar Yudistira Sukma, Relawan DMC Dompet Dhuafa di lokasi kejadian.
Menurut laporan Yudistira, cuaca ekstrem yang tak menentu menjadi kendala tim SAR gabungan dalam proses pencarian.
“Baru pada hari Jumat kami menemukan korban dan langsung mengevakuasinya. Sekarang korban sudah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan,” tuturnya.